Tribratanews, Jakarta – Anggota Unit Samapta Polsek Ciracas, melakukan patroli dialogis di sekolahan yang ada di wilayah Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (14-05-2024).
Kehadiran pihak kepolisian di sekolahan tersebut dalam rangka mitigasi tawuran pelajar.
Dalam mitigasi tawuran kali ini, Aipda Okto menyambangi sekolah SMA Wijaya Kusuma Kel. Rambutan, Ciracas Jaktim.
Polisi dalam giat tersebut, selain memantau kamtibmas juga untuk memberikan penyuluhan kamtibmas kepada pelajar terkait antisipasi tawuran.
Kepada para siswa, anggota mengimbau apabila pulang jam sekolah tidak nongkrong berkerumun di jalan karena rawan memicu tawuran antar pelajar, agat segera pulang ke rumah masing-masing.