Ngopi Kamtibmas, Warga Ciracas Duduk Bersama dengan Kapolsek Bahas Kamtibmas 

  • Bagikan

Tribratanews, Jakarta – Untuk menyerab sejumlah informasi dan perkembamgan kamtibmas di tengah masyarakat, Kepolisian Sektor Ciracas kembali melaksanakan Ngopi Kamtibmas bersama Unsur 3 Pilar di RW 05 Kel. Ciracas, Kec. Ciracas, Jakarta Timur, pada Rabu (14-08-2024).

Ngopi Kamtibmas yang berlangsung di kediaman Ketua RW 05 Bapak Bukhori RT 03, RW 05 Kel. Ciracas, Kec. Ciracas Jakarta Timur itu dihadiri Kapolsek Ciracas Kompol Agung Ardiansyah SH MH dan Lurah Ciracas, Kanit Binmas Polsek Ciracas, Bhabinkamtibmas Kel. Ciracas.

Hadir juga Babinsa Kel. Ciracas, LMK RW 05, Ketua RW 05, para Ketua RT lingkungan RW 05, FKDM Kec. Ciracas,  FKDM Kel. Ciracas, Satpol PP dan warga setempat.

Ketua RT 10, RW 05 yang membuka kegiatan Ngopi Kamtibmas itu menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut untuk membahas, terkait permasalahan kamtibmas diantaranya masalah tawuran di Ciracas yang sudah menjadi sorotan.

Ketua RT pada kesempatan itu mengajak semua warga agar peduli dengan situasi kamtibmas di wilayah masing-masing sehingga tercipta situasi aman dan kondusif. “Jangan sampai ada anak anak dan warga terlibat dalam tawuran,” imbuhnya.

Sementara itu Kapolsek Ciracas juga dalam arahannya menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas diantaranya,  terkait pencegahan gangguan kamtibmas serta, penyalahgunaan dan peredaran narkoba dilingkungan.

Selain soal narkoba, Kapolsek juga mengingatkan kepada para orang tua yang memiliki anak yang sudah remaja untuk selalu diawasi dan dipantau pergaulannya agar jangan sampai terjerumus ke hal yang tidak baik.

“Kepada Ketua RW, RT dan pengurus bersama warga untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kenyamanan dilingkungan,” pinta Kapolsek Ciracas.

Sedangkan warga yang hadir dalam kegiatan itu juga menyampaikan sejumlah masukan dan pertanyaan seputar kamtibmas yang ada di wilayah itu mulai dari narkoba, tindak kriminal begal, dan masukan terkait kamtibmas.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *