Kapolsek Matraman Kunjungi Ketua RW Sakit, Perkuat Silaturahmi dan Cegah Kejahatan di Wilayah

  • Bagikan

Tribratanews, Jakarta -Kapolsek Matraman, Kompol Suprasetyo SH, bersama jajarannya melakukan kunjungan kemanusiaan ke rumah Ketua RW 01 Bapak Eko, di Kelurahan Utan Kayu Selatan, Matraman, Jakarta Timur, yang saat ini sedang sakit.

Kunjungan yang berlangsung pada Selasa, 8 Oktober 2024 ini dilakukan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan silaturahmi guna mempererat hubungan antara kepolisian dan tokoh masyarakat, serta untuk menciptakan lingkungan yang aman menjelang Pilkada 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Suprasetyo bersama Kanit Samapta Iptu Mulyadi, Kasihumas Ipda Bambang Z, dan Bhabinkamtibmas menyampaikan sejumlah pesan penting terkait keamanan wilayah.

Mereka mengingatkan Bapak Eko, selaku tokoh masyarakat, untuk turut menghimbau warga agar waspada terhadap berbagai modus kejahatan yang marak terjadi, terutama curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekerasan), dan curanmor (pencurian kendaraan bermotor).

Selain itu, warga diimbau untuk menggunakan kunci pengaman tambahan pada kendaraan guna mencegah aksi kejahatan.

Selain itu, Kapolsek juga menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap penipuan dan kejahatan melalui media sosial, yang belakangan sering kali menjebak korban dengan tawaran harga murah atau aplikasi yang tidak aman.

Kapolsek juga meminta masyarakat lebih aktif merangkul remaja di lingkungan mereka, terutama untuk mencegah terjadinya tawuran, dengan mengimbau anak-anak muda agar tidak nongkrong di luar rumah hingga larut malam.

Kapolsek Suprasetyo juga tak lupa menyampaikan doanya untuk kesembuhan Bapak Eko dan berharap beliau segera pulih kembali. Di akhir kunjungan, Kapolsek mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terpengaruh oleh berita-berita hoaks yang dapat memicu gangguan keamanan, serta mengimbau agar warga selalu mengonfirmasi kebenaran informasi yang beredar.

Apabila terjadi gangguan kamtibmas, warga dapat segera menghubungi Bhabinkamtibmas setempat atau menghubungi Call Center Polsek Matraman di nomor 0811910110.

Kunjungan tersebut berjalan dengan aman dan kondusif, serta menunjukkan komitmen Polsek Matraman dalam mendukung program kerja Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, guna menciptakan lingkungan yang aman, mantap, dan taktis.

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *